Saturday, August 24, 2013

Bismillah...

بِسْمِ اللّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

Hallo! Ini adalah first entry. haha
Perkenalan diri dulu ya...
eheemmmm... *agak nervous

Sekarang, aku adalah mahasiswa semester 3 di sekolah tinggi ekonomi Islam di daerah Sentul City. Untuk semester 3 ini rencananya mau ambil jurusan Akuntansi Islam. Waktu SMA sih jurusan IPA, tapi karena suatu sebab "terpeleset" ke ekonomi. Awalnya pasti banyak keluahan. Lama kelamaan jadi betah di STEI ini. Good job for all of them in this college! Thank you so much. Alhamdulillah banget bisa ngerasain sesuatu yang beda disini. Allah knows the best for us.

Hobiku olahraga. Aku terdaftar dalam salah satu perguruan silat nasioal di Indonesia, daerah pulau Jawa. Ikut di PSN ini kurang lebih sudah 7 tahun (sejak SMP sampai sekarang). Waktu SD juga pernah ikut club bulutangkis RT. Aku ngga lanjutin bulutagkis karena sepi. Walaupun suka olahraga, aku tidak bisa berenang. Udah dicoba berulangkali tetep berhenti ditengah kolam (tenggelam), ngga tau kenapa ngga maju-maju sampai otot terasa pegel. Tapi tetep suka berenang (berendam dalam kolam sambil main-main). Aku juga suka travelling, tapi males kalo diajak pergi untuk belanja sedangkan lagi ngga perlu apa-apa.

Aku punya banyak mimpi. Dari mimpi yang udah umum (membahagiakan orang tuaku tercinta, menjadi kakak yang bisa menjadi contoh yang baik, sejahtera dunia-akhirat, dll) sampai yang khusus (menciptakan kantong doraemon, membuat alat teleportasi, dll). Membuat suatu mimpi atau impian menjadi nyata memang tidak mudah dan memerlukan proses yang pajang. Bagaikan ingin mendaki bukit, belum ada langkah yang ku buat. But, I will keep moving on higher ground, keep fighting until I'm the king of the hill.

Di blog ini aku cuma iseng-iseng aja nulis. Memang ngga punya kemampuan dan pengetahuan yang bayak tentang nulis, dikit pun juga engga. Tapi dengan menulis, mungkin bisa memberikan informasi atau meginspirasi yang lain walaupun itu cuma sekedar nulis tentang aktivitas sehari-hari dan juga relaksasi untuk penulisnya. Sebelumnya udah pernah bikin blog, tapi engga berjalan mulus karena paksaan tugas. Mudah-mudahan yang ini bisa keep continue.

*wah, kayaknya typing keys yang "n" error ni...

May be tulisan-tulisan yang akan ada di blog ini banyak yang tidak sistematis dan tidak baku. Maklum aja, yang nulis adalah orang yang banyak rencana dan mimpi tapi susah untuk ngeluarinya melalui kata-kata, bisa dibilang juga sulit untuk berkomunikasi gituuu. Tapi bukan seorang idiot. Well, kadang bisa jadi...
Dan, kadang tulisan-tulisan ini melenceng jauh dari topik yang sedang dibahas pada awalnya. Sampai sini aja udah mulai bingung mau nulis apalagi untuk perkenalan...

Rencana untuk topik selanjutnya udah ada, tapi perlu beberapa hal lagi supaya utuh ditulis. Berharap ada kemampuan untuk nulis lagi, engga setengah-setangah. Jaadi, wait for the next entry yaaaa. hehe

Aku akan senang banget kalau kalian kasih masukan dan koreksi supaya aku bisa lebih baik dalam menulis, suwer!

*aku juga akan coba menulis tentang sesuatu yang kalian minta atau tanyakan ke aku. Mostly dengan sudut padangku dan sumber informasi yang ku dapat :)